Sambangi Polman Bandung, Tim Poltekbos Perkuat PBL dan SOP Produk

Politeknik Bosowa (Poltekbos) sambangi  Politeknik Manufaktur Bandung (Polman) dalam rangka penguatan Project Based Learning (PBL) dengan SOP, Kamis(4/7/24).

 

Kunjungan dihadiri oleh Ketua Program studi, ketua P2K2, ketua LPM, dosen teknik mekatronika, dosen perpajakan.

 

Hal ini bertujuan untuk  mempelajari, bagaimana penguatan PBL dengan SOP yang detail dan lengkap sehingga dapat menghasilkan produk yang memiliki nilai ekonomi.

 

Tim Politeknik Bosowa disambut hangat oleh Ketua Jurusan Teknik Otomasi Manufaktur dan Mekatronika Ismail Rokhim , Ketua Program Studi Teknologi Pengecoran Logam Cecep Ruskandi, Ketua program studi Teknologi Rekayasa Otomasi Nuryanti.  Dosen Jurusan Teknik Otomasi dan Manufaktur Yuliadi Erdani.

 

Polman Bandung membina 4 jurusan dan 16 program studi. 

 

Kampus tersebut menerapkan kurikulum production base education (PBE).

 

Ketua Jurusan Teknik Otomasi Manufaktur dan Mekatronika, Ismail Rokhim menjelaskan jika Kurikulum ini melatih mahasiswa untuk melaksanakan proses produksi mulai dari perancangan desain sesuai pesanan mitra, penentuan harga pokok produksi, pengadaan material dan membuat produk. 

 

" Hasil dari proses pembelajaran praktek merupakan hilirisasi produk yang dapat dimanfaatkan oleh mitra,"jelasnya. 

 

Komposisi pembelajaran pada kurikulum PBE yaitu 60% praktek dan 40% teori. 

 

Polman bandung terus berkembang dengan pembangunan infrastruktur kampus di Majalengka dengan daya tampung 16.000 mahasiswa.  

 

Ketua Tim rombongan Poltekbos, Umar Muhammad menyampaikan semoga kegiatan kunjungan di kampus Polman Bandung dapat memberikan manfaat bagi pengembangan kampus secara global dan berdampak pada peningkatan wawasan sivitas akademika.

 

" Disini kami mendapat ilmu pengetahuan dan melihat beberapa keterampilan dengan budaya industri yang dibentuk, kunjungan ini memberikan pengalaman dan manfaat yang nantinya dapat kami terapkan di kampus Poltekbos,"pungkasnya.