Berikan Kesempatan Bagi Warga Sekitar, Poltekbos Buka Pendaftaran Jalur Zonasi
Bagi kamu yang masih bermimpi untuk menjadi bagian dari Politeknik Bosowa (Poltekbos) kabar gembira nih, Poltekbos membuka kesempatan bagi calon mahasiswa baru melalui jalur Zonasi.
Pendaftaran ini dibuka sampai 31 Agustus 2024.
Jalur ini diperuntukkan untuk calon peserta didik baru yang berdomisili di dalam wilayah zonasi yang ditetapkan Pemerintah Daerah.
Tak hanya itu saja, jalur zonasi tak cuma untuk siswa berprestasi yang berdomisili di sekitar kampus.
Semua calon mahasiswa yang berada dalam zona yang sama dengan kampus atau yang tinggal dalam radius dekat berhak ikut jalur zonasi.
Sehingga, akses diberikan secara berkeadilan.
Jalur ini memliki benefit dengan free pendaftaran, Free Biaya pangkal senilai Rp 5.000.000 juta & Beasiswa SPP 25% sebesar Rp 1.250.000 juta.
Markom Poltekbos, Rahmat menjelaskan jika bahwa dalam sistem zonasi yang berhak untuk masuk ke dalam kampus di daerah tertentu tidak lagi mereka yang hanya memiliki prestasi yang tinggi.
" Disini kita akan melihat bahwa di dalam kampus yang bersangkutan tidak hanya mahasiswa yang memiliki nilai akademik yang tinggi saja, akan tetapi mereka juga anak-anak didik yang bertempat tinggal lebih dekat dengan mereka dapat mengakseskampus tersebut,"pungkasnya.