Helat Kuliah Tamu, Mahasiswa Diharap Aktif Kembangkan Pengetahuan Bidang Industri

Program Studi Teknik Listrik Politeknik Bosowa (Poltekbos) menggelar kuliah tamu bersama Praktisi dari PT Jasa Kelistrikan Indonesia yang di gelar di Aula Poltekbos, Senin(4/12/23).

Workshop ini mendatangkan narasumber Walling, A.Md., S.Pd selaku Tenaga Teknik Wilayah Sulawesi Selatan di PT Jasa Kelistrikan Indonesia.

Kuliah tamu bertajuk Perencanaan dan Penggulungan ulang motor 1 fasa dan 3 fasa.

Kegiatan bertujuan untuk menghasilkan tenaga teknik yang memiliki pengetahuan dan keterampilan dalam dunia industri nantinya.

Diskusi ini memaparkan jika motor listrik merupakan sebuah perangkat elektromagnetis yang mengubah energi listrik menjadi energi mekanik.

Energi mekanik ini digunakan untuk konveyor, memutar impeller pompa, fan atau blower, menggerakan kompresor, mengangkat bahan.

Selain di industri dan motor,  juga digunakan pada peralatan listrik rumah tangga seperti mixer, bor listrik, kipas angin.

Motor listrik kadangkala disebut kuda kerjanya industri, sebab diperkirakan bahwa motor-motor menggunakan atau menyerap sekitar 70% beban listrik total di industri.

 Walling, A.Md., S.Pd memaparkan Perbedaan antara 1 phase dan 3 phase dalam rangkaian kabel dan batas voltasenya.
"
1 phase memiliki 1 jalur netral dan 1 jalur listrik yang mendukung voltase hingga 230V sedangkan 3 phase memiliki 3 jalur listrik sehingga dapat mendukung voltase lebih besar dari 1 phase yaitu hingga 415V,"paparnya.

Tak hanya itu saja, ia juga menambahkan jika listrik 1 Phase merupakan jaringan listrik yang hanya menggunakan 2 kawat penghantar yang kesatu sebagai kawat phase (L) dan yang kedua sebagai kawat neutral (N).

Umumnya listrik 1 phase bertegangan 220-240 volt yang digunakan banyak orang.

Kegiatan berlangsung selama 2 jam lebih.

Antusiasme peserta dalam mengikuti kuliah tamu ini terlihat dari aktifnya sesi tanya jawab pada akhir materi.

Ketua Program Studi Teknik Listrik, Umar Muhammad mengatakan kegiatan kuliah tamu tersebut dilakukan untuk memberikan pengembangan pengetahuan dalam berbagai perspektif terkait dengan ruang industri.

" Dihelatnya acara kuliah tamuuntuk menambah wawasan bagi mahasiswa serta memacu dan meningkatkan motivasi belajar di dalam kelas, agar bisa lebih memahami dan diharapkan mampu menerapkan pengetahuan yang telah diperoleh di dunia industri yang sesungguhnya,"pungkasnya.