Mahasiswa Politeknik Bosowa Berhasil Mendapat Juara di Ajang Akademi Vokasi Indonesia
Program Studi Perawatan dan Perbaikan Mesin (PPM) Politeknik Bosowa (Polibos) berhasil meraih peringkat ke-IV pada ajang Akademi Vokasi Indonesia (AVI) ke-III di Garasi dan Bengkel Kalla Toyota Nipah Mall Makassar, Sabtu (5/6/2021).
Kegiatan bertajuk Keahlian Teknik Otomotif ini digelar oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemdikbudristek) yang bekerjasama dengan Kalla Group.
Kegiatan berlangsung sejak persiapan berkas dan seleksi berkas pada 25 Mei hingga 2 Juni 2021. Kuota peneriman yang lolos masuk final pada 5 Juni sebanyak 15 orang.
Selain Polibos, beberapa Institusi Vokasi, Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dan Lembaga Pelatihan ikut serta dalam ajang tersebut.
Khaidir Ma’arif salah satu mahasiswa Prodi PPM Polibos yang berhasil masuk babak final mengatakan, persiapan dalam mengikuti kegiatan ini terbilang singkat, karena harus belajar via online dan youtube. "Meskipun materi pembelajaran terbatas, tidak membuat kami patah semangat untuk terus belajar dan juga hal ini membuat saya kembali mengingat pelajaran sewaktu masih duduk di bangku SMK,” ujarnya.
Kedepannya, Khaidir juga berharap semoga peringkat yang ia dan tim dapatkan membuatnya untuk terus bisa belajar lebih baik dan semakin menyukai dunia otomotif, sehingga dapat terus mengharumkan nama kampus tercinta.