Pentingnya Keamanan Pada Komunikasi Data, Poltekbos Bertandang ke BNet

Program Studi Teknik Mekatronika Politeknik Bosowa (Poltekbos) bertandang ke kantor Bosowa Internet (BNET) bertempat di Menara Bosowa Lantai 15, Selasa (25/7/23).


BNet merupakan salah satu anak perusahaan Bosowa Group yang bergerak di bidang jasa Internet Service Provider (ISP).

 

Kunjungan ini dalam rangka studi banding mengenai Keamanan Sistem Jaringan & Komunikasi Data.

 

Rombongan Poltekbos disambut langsung oleh Direktur BNet Wawan beserta jajarannya.

 

Dalam sambutannya, Wawan menyampaikan jika keamanan komunikasi data merupakan bagian dari aspek keamanan informasi, yang dimana sejatinya diperlukan untuk mencegah terjadinya penipuan atau pencurian data.

 

" Kebocoran data dapat terjadi saat pengguna internet tidak memiliki pengaman yang tepat, maka dari itu pemanfaatan internet untuk kebutuhan pertukaran data dan informasi, terdapat beberapa hal yang penting untuk dicatat,"paparnya.

 

Lebih lanjut, keamanan data memberikan perlindungan keamanan dan kontrol detektif untuk data perusahan yang sensitif dalam format apapun.

 

Selain itu, Wawan membaahas lebih mendalam mengenai  Big Data, Internet of Things kemudian Data Scientist dan bagaimana sistem manajemen basis data berperan untuk berbagai lini kehidupan.

Selama kunjungan, mahasiswa diajak berkeliling melihat berbagai ruangan yang menjadi penunjang Internet Service Provider.

Salah satu Dosen Teknik Mekatronika, Fauziah berharap mahasiswa dapat memanfaatkan momen langka ini sebagai ajang untuk menambah pengetahuan mendasar dan memiliki bayangan keahlian apa yang hendak mereka miliki untuk digunakan pada dunia kerja mendatang.

" Manusia dan teknologi tidak dapat dipisahkan, terutama kalangan remaja, dimana saat ini remaja sangat akrab dengan teknologi,"pungkasnya.