Bantu Mahasiswa Salurkan Bakat dan Hobi, Tim SKKM Poltekbos Beri Nilai Positif
oliteknik Bosowa (Poltekbos) menggelar pemaparan Satuan Kredit Kegiatan Mahasiswa (SKKM) di aula Poltekbos, Jumat (29/9/23).
SKKM merupakan suatu program kegiatan kemahasiswaan, dimana mahasiswa yang aktif dilakukan diluar jam kuliah.
Tak hanya itu, total nilai yang dihitung dari sertifikat kegiatan dan SK (surat keputusan) yang dikumpulkan oleh mahasiswa sebagai bukti telah melaksanakan kegiatan kurikuler dan ekstrakurikuler baik yang diselenggarakan di dalam maupun di luar kampus.
Ketua SKKM Poltekbos, Syahrul Mustafa, mengatakan kegiatan ini wajib untuk mahasiswa semester 3.
"Kegiatan ini diwajibkan oleh seluruh mahasiswa hingga semester 3 sebelum turun magang dan PKL," ujarnya.
SKKM bertujuan mengembangkan kemampuan softskill mahasiswa dalam berfikir kreatif, kritis, analitis, sintesis, mengkomunikasikan ide gagasan, belajar, bekerjasama dalam tim, mengatur waktu, manajemen diri dan berani mengambil resiko serta kemampuan pengambilan keputusan.
Sehingga diharapkan setiap mahasiswa Poltekbos mampu terbentuk menjadi insan cerdas, arif dan kreatif, kompetitif dan berakhlak mulia.Syahrul juga mengungkapkan, penyediaan SKKM di Poltekbos beragam dan memiliki banyak manfaat, terbukti sudah mendapat banyak juara dan medali.
" Semoga dengan SKKM ini memberikan pengalaman kepada mahasiswa melalui pembentukan sikap mental dalam rangka menciptakan lulusan yang profesional dan bertanggung jawab,"tutupnya.