Wujudkan 1000 Startup Digital, Kominfo RI Gelar Audiensi bersama Politeknik Bosowa

Makassar (14/07/2021) Kementerian Komunikasi dan Informatika (KOMINFO) dalam hal ini Direktorat Jenderal Aplikasi Informatika dan Direktorat Pemberdayaan Informatika menggelar audiensi kerjasama dengan salah satu perguruan tinggi vokasi Politeknik Bosowa pada hari Rabu (14/07/2021) pukul 10.00 WITA secara online terkait Gerakan Nasional 1000 Startup Digital. 


Gerakan Nasional 1000 Startup Digital merupakan upaya bersama penggerak ekosistem digital bangsa untuk mendukung startup baru Indonesia yang diinisiasi oleh KOMINFO RI 2016. Gerakan Nasional 1000 Startup Digital akan memperluas skala dan kualitas program melalui kolaborasi dengan seluruh penggerak komunitas ekosistem digital sehingga dapat memaksimalkan potensi daerah dan memberikan pemerataan peluang kewirausahaan berbasis digital.

 
Saddan Husain, selaku narasumber dari KOMINFO RI mengutarakan bahwa program ini dilatar belakangi oleh pemeratan digital melalui pembangunan ekosistem digital secara baik dan secara sehat terutama di kawasan timur indonesia lebih khususnya kota makassar sendiri. “Program ini telah berlangsung sejak tahun 2016 dan telah ada di 20 kota seluruh Indonesia. Kedepan diharapkan akan muncul startup-startup baru yang akan menjadi peluang kewirausahaan berbasis teknologi digital diseluruh penjuru nusantara” ucap Saddan. 


Adanya audiensi dari KOMINFO RI tentunya mendapat sambutan yang baik dari pihak Politeknik Bosowa. Direktur Politeknik Bosowa, Asrul Hidayat dalam sambutannya mengungkapkan bahwa program dari KOMINFO RI ini tentunya dapat memberi manfaat bagi institusi terutama bagi mahasiswa. Selanjutnya pihak Politeknik Bosowa akan membuka ruang dan siap ikut serta dan mengambil peran dalam menyukseskan Gerakan Nasional 1000 Startup Digital. 


Diakhir sesi audiensi, KOMINFO RI sebagai tindak lanjut dari kegiatan kerjasama akan kembali melaksanakan Roadshow/ Seminar dalam rangka menyebarluaskan segala informasi terkait program kerjasama tersebut. Sehingga diharapkan kedepannya mampu melahirkan startup-startup baru yang dirintis oleh mahasiswa Politeknik Bosowa.